• Selamat Datang di Situs Resmi Pengadilan Tata Usaha Negara Bandar Lampung "BERTAPIS EMAS" (Berintegritas Tinggi, Efektif, Responsif, Transparan, Akuntabel, Profesional, Inovatif, Santun, Efisien, Melayani, Adaptif, dan Sederhana)

Kegiatan Apel Sore Aparatur PTUN Bandar Lampung

Bandar Lampung – Jum’at, 17 November 2023.

Pengadilan Tata Usaha Negara Bandar Lampung melaksanakan kegiatan apel sore yang diikuti oleh para pimpinan, hakim, pejabat struktural fungsional, pegawai dan PPNPN. Bertindak sebagai pembina apel, Bapak Oktavianus Hatoguan, S.H., M.H. (Panitera), pemimpin apel, Ibu Bertha Magdalena S., S.H., M.H. (Panitera Pengganti) serta pemimpin yel-yel dan seruan 8 nilai utama Mahkamah Agung, Ibu Raafika Anggraini. S.Kom. (Pranata Komputer).

Dalam amanatnya, pembina apel menyampaikan terima kasih atas kinerja yang sudah baik selama satu minggu kebelakang. Kemudian beliau juga mengingatkan terkait dengan pengawasan Bidang Kepaniteraan oleh Hakim Pengawas periode Triwulan IV (Oktober-Desember) yang kemungkinan akan dilaksanakan pada minggu depan. Terakhir, beliau tak lupa untuk menyampaikan selamat berakhir pekan dan berkumpul bersama keluarga.

Foto Galeri :

Pelayanan Prima, Putusan Berkualitas